Alt/Text Gambar

HIV AIDS BISA DISEMBUHKAN OLEH ANTI RETROVIRAL??

Written By erwin taniema on Minggu, 01 Juli 2012 | 07.26

obat Anti Retroviral adalah pengobatan untuk perawatan infeksi oleh retrovirus, terutama HIV. Kelas obat antiretroviral yang berbeda berjaman pada stadium lingkaran kehidupan HIV yang berbeda. Kombinasi beberapa obat antiretroviral diketahui sebagai terapi antiretroviral yang sangat aktif (HAART).
Penggunaan terapi kombinasi obat antiretroviral terbukti secara efektif mengendalikan progresivitas penyakit oleh karena HIV dan memperbaiki kelangsungan hidup dan dapat menghambat virus.
di indonesia baru ada 300 rumah sakit yang baru menyediakan terapi obat antiretroviral, ARV adalah terapi obat anti retroviral yang mengkombinasikan beberapa jenis obat-obatan dan telah direkomendasikan untuk menangani pasien AIDS secara luas.
"Hanya ada 300 rumah sakit di Indonesia yang bisa memberikan pengobatan ARV (Antiretroviral). Cuma 300, bayangkan," jelas Dr Nafsiah Mboi, SpA, MPH, Sekretaris Nasional Komisi Penanggulangan AIDS Indonesia (KPAI), disela-sela acara seminar 'Di Balik MDGs: Peran Indonesia Sebagai Negara Berpenghasilan Menengah dalam Mengatasi Masalah dan Hak Seksual dan Kesehatan Reproduksi' di FKUI, Jakarta, Senin (21/5/2012).
"Pengobatannya sendiri gratis, tapi yang harus dibayar adalah laboratoriumnya, ongkos periksa dokter atau ongkos lainnya, ya tidak banyak sih paling Rp 10 ribu," lanjut Dr Nafsiah.

0 komentar:

Posting Komentar