Alt/Text Gambar

Membuat Krupuk Ikan Tenggiri

Written By erwin taniema on Kamis, 19 Juli 2012 | 07.53



Ingin resep krupuk ikan Tenggiri citra rasa khas Pontianak :

Bahan yang di perlukan :
  1. Daging ikan Tenggiri filet 1 Kg
  2. Tepung tapioka 4 kg
  3. Bawang putih 100 mg
  4. Garam 50 mg
  5. Penyedap secukupnya
  6. Pengembang /soda kue secukupnya
  7. Air 250 ml

Proses pembuatan
  1. Daging ikan digiling halus, bawang putih,garam,soda dihaluskan/di mixer
  2. Bumbu dan daging ikan halus di campur di mixer dicampur air sedikit demi sedikit sampai adonan mengembang .
  3. Campur adonan degan tepung sedikit demi sedikik, ulet sampai adonan menjadi kalis, memadat(jangan terlalu keras ) padatan agak lembek sedikit.
  4. Bentuk sesuai selera.
  5. Kukus selama kurang lebih 1 jam .
  6. Pastikan krupuk sudah matang atau belum .
  7. Krupuk yg sudah matang ditandai dengan mengembang dan kalau ditekan dg jari akan kembali semula tidak penyok.
  8. Jangan terlalu matang (hasil penggorengan tidak bagus ).
  9. Angin anginkan selama 6 jam kerupuk agak keras supaya pemotongan bagus .
  10. Jemur sampai kadar air 13%
Selamat Mencoba.. :D

Artikel terkait :
1. Membuat Balado Telur Ceplok
2. Cara Membuat Krupuk Wortel
3. Memasak Rendang Tenggiri
4. Membuat Krupuk Amplang Ikan Tenggiri
5. Membuat Sambal Cumi
6. Membuat Cake Wortel
7. Memasak Tahu dan Tempe Bacem
8. Membuat Kepiting Asam Pedas

0 komentar:

Posting Komentar